Sekda M Suib Pimpin Upacara HKN di Lingkungan Pemkab Labura

LABURANEWS | LABURA - Sekretaris Daerah H. Muhammad Suib pimpin Upacara Hari Kesadaran Naisonal (HKN) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara. Halaman Kantor Bupati, Senin (18/7).
Upacara HKN itu diikuti oleh seluruh ASN dilingkungan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara.
H. Muhammad Suib dalam arahannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh petugas pada upacara HKN.
Sekda juga menyampaikan agar seluruh ASN lebih meningkatkan lagi kinerjanya dalam melayani masyarakat.
Lebih lanjut Sekda menyampaikan bahwa pada tanggal 21-Juli- 2022 tepat nya pada hari Kamis Pemkab Labura akan memperingati HUT ke- 14
Sekda meminta kepada seluruh OPD agar turut berpartisipasi melalui OPD nya masing-masing.
Diakhir amanatnya Sekda menyampaikan kepada ASN eselon 2, 3, dan 4, pada peringatan HUT Pemkab Labura 21 Juli 2022 agar memakai baju adat, sesuai dengan Perintah Bupati Labuhanbatu Utara.(DMN)
Editor :Dedek Muhammad noor
Source : Kominfo Labura