Sekda Labura Lakukan Apel Mendadak

LABURANEWS | LABURA - Sekretaris Daerah Labuhanbatu Utara ( Labura ) H. Muhammad Suib S. Pd, M. M melakukan Apel Dadakan kepada Aparatur sipil negara ASN non ASN di lingkungan sekertariat daerah (Sekdakab) Kamis, (2/9)
Apel Dadakan bertujuan pentingnya disiplin yang lahir dari rasa tanggungjawab terhadap diri sendiri, instansi dan kemajuan Kabupaten Labuhanbatu Utara, dan ini bahan evaluasi untuk para pegawai, guna memperbaiki kinerja ASN non ASN di lingkungan Sekdakab.
" Apel dadakan ini akan sering dilakukan demi memperbaiki kinerja para ASN non ASN untuk jadi panutan ", ujar ayah sapaan akrab nya
" para pegawai yang terbukti ngaret atau bolos di beri sanksi, dan akan dihukum untuk bersalaman dengan bupati dan wakil bupati Labura ", Tambah pria yang humoris itu.
" hukuman ini tidak bersifat fisik namun akan selalu terkenang bagi para pelaku ", Tutup nya
Sekda terlihat tegas berbicara tentang disiplin waktu, seragam dan atribut, sampai dengan perbup tentang anjuran shalat berjamaah bagi para pegawai ASN non ASN (DMN)
Editor :Laburanews
Source : DMN