Intruksi Gubernur PTM guru dan Staf Wajib di Vaksin

LABURANEWS | LABURA - Pembelajaran tatap muka (PTM) akan mulai dibuka, Hal ini disampaikan oleh Bupati LabuhanBatu Utara Hendriyanto Sitorus, SE.,MM
Kamis (9/9/21) di Aula Ahmad Dwi Syukur Aek Kanopan.
Berdasar kan Instruksi Gubernur Sumatera Utara Nomor 188.54/39/INS/2021. Tentang pelaksaan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTM) di masa pandemi 19,
Hal tersebut di tujukan kepada seluruh Tenaga kerja Pendidik dan Staf seluruh sekolah di labuhanBatu Utara.
Namun untuk dapat melaksanakan kegiatan belajar mengajar secara tatap muka, para pengajar dan peserta didik harus sudah melakukan vaksinasi Covid-19. Dengan begitu, aktivitas pembelajaran dapat berjalan lebih maksimal.
Bupati Hendriyanto Sitorus menyampaikan bahwa akan di mulai Mengaktifkan sekolah sekolah yang di ikuti Maksimal 25% siswa siswi perkelas, Akan tetapi, pembelajaran tatap muka yang akan dilaksanakan oleh sekolah di seluruh Labura, Harus dilakukan dengan sistem Bertahap, Selain itu, dalam melaksanakan belajar tatap muka juga harus dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat meskipun pengajar dan peserta didik sudah di vaksin.
“ Dimana nantinya kami akan mendata seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Utara ini, dan apabila masih ada terdapat guru-guru yang belum juga divaksin. Maka saya dan pak Wabup akan mengunjungi langsung sekaligus membawa vaksinator bagi guru-guru maupun staf yang belum di vaksin agar dapat langsung di vaksin”, Ujar Bupati
Dalam.kesempatan itu, Wabup juga menambahkan bahwa pandemi virus Covid 19 sudah berjalan 2 Tahun, kita di tuntut untuk mencerdaskan anak bangsa, di satu sisi yang lain kita juga dituntut untuk mengatasi virus Covid 19, sudah saatnya kita beradaptasi dengan pandemi Covid 19 ini.(DMN)
Editor :Laburanews
Source : DMN